Rabu, 24 Maret 2010

Ternyata buah Kelengkeng dapat menyehatkan jantung

Buah satu ini tentu tidak asing lagi bagi kita dan cukup disukai masyarakat Indonesia. Bentuknya yang kecil, bulat, rasanya yang manis dan menyegarkan ini bisa membuat orang ketagihan. Kandungan yang terdapat dalam buah ini adalah sukrosa, fruktosa, glukosa, protein, lemak, vitamin A, vitamin B, asam tartarik dan senyawa-senyawa kimia tumbuhan (fitokimia) lainnya yang berguna bagi kesehatan. Kombinasi senyawa-senyawa fitokimia ini melahirkan berbagai khasiat, antara lain, mengendurkan syaraf. Buah ini memberikan rasa tenang berkhasiat mengatasi rasa gelisah, susah tidur dan sulit berkonsentrasi. Daging buah lengkeng juga bermanfaat menyehatkan jantung dan bisa mengobati jantung yang berdebar keras. Buah lengkeng juga dapat memperkuat limpa, meningkatkan produksi darah merah, menambah nafsu makan dan menambah tenaga. Karena itu, buah ini sangat baik dikonsumsi oleh orang-orang yang sedang dalam proses pemulihan stamina setelah sakit. Karena buah lengkeng juga mengandung serat, buah ini berguna pula untuk menyehatkan usus dan memperbaiki proses penyerapan makanan, melancarkan proses buang air kecil dan air besar, mengatasi penyakit cacingan, menyehatkan mata, mengobati sakit kepala, keputihan, hernia, mencegah pemutihan rambut dini, dan selain itu bisa mempercepat kesembuhan luka luar. Hati-hati, lengkeng juga memiliki kadar alkohol yang cukup tinggi & membuat badan menjadi panas akibat kelebihan energi. Sehingga orang bisa mabuk kalau terlalu banyak mengonsumsinya. Sebenarnya kadar alkohol ini ada jika lengkeng sudah matang. Karena kadar alkohol tersebut, buah lengkeng memiliki sifat hangat, tetapi tidak mengandung racun.



Credit : http://afrilzone.wordpress.com/2009/04/07/manfaat-tumbuhan-sayuran-dan-buah-buahan-bagi-tubuh-kita/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar